Wednesday, November 14, 2012

DEAD END

Berkat Lecir, Saya bisa mengerjakan sebuah project logo untuk club motor yang berbasis di Swiss (kalau gak salah). Senang sekali rasanya, jadi bisa ber'eksperimen dengan gaya ilustrasi yang berbeda dari yang pernah saya buat. Thanks lecir, mudah-mudahan bisa berkelanjutan :)
Entah mengapa saya suka sekali dengan logo yang paling atas, tapi logo no.3 atau paling bawah menjadi pilihan klien.
Dead End Motorcycle Club Logo

Monday, November 12, 2012

PANTAI, GUNUNG & PAYUNG

Penat sabtu sore hadiah dari rutinitas kantor terasa cukup mengesalkan, dan kalau dipikir terus cuma bikin capek, capek secara psikis maupun mental = rugi. Daripada capek bikin rugi enakan capek yang bikin seneng dong! berasa egois kalau gak berbagi kesenangan dengan teman - teman. Malang rencana ini terlalu mendadak jadi teman - teman sepermainan pada gak bisa ikut.
Akhirnya saya memutuskan berangkat berdua bersama adik kandung saya saja tepat pukul 16.15wita. Kalau dipikir- pikir jam sekian sudah terlalu sore, mengingat lokasi yang akan kami tuju berada di seputaran Bukit Jimbaran. Benar saja sesampainya disana, matahari sudah sangat rendah. Tapi sudah kepalang senang, langsung saja kami menurni tangga menuju pantai yang lumayan bikin capek. Tapi tentu saja semua kecapean itu terbayar dengan pemandangan yang serasa memijat dahi *serem bro* serta menyejukkan hati.
kayaknya enak buat gelindingan, silakan coba :)
Inilah Pantai Payung atau Pantai Gunung Payung (nama yang cukup unik, mungkin memiliki nilai historis yg unik juga, mungkin ada yang tau arti dan sejarahnya?).